Ujian Praktek Tik Kelas IX Microsoft Excel - Membuat Gaji karyawan Di Android

Hallo sobat Mungkin sebagian besar dari kalian tau apa itu Microsoft Excel.  Dan mungkin dalam kegiatan pembelajaran (terutama pelajaran TIK), kalian pernah diminta untuk mengerjakan tugas atau praktek TIK di Microsoft Excel oleh bapak/ ibu guru di sekolah. Disini saya akan coba jelaskan langkah langkah dalam mengerjakan Microsoft Excel Di Android beserta penggunaan rumusnya menurut soal yang diberikan oleh pak guru saya saat ujian praktik TIK.

Sebelum kita mengerjakan praktik Tik Microsoft Excel kalian harus download aplikasi WPS OFFICE terlebih dahulu. Bagi kalian yang sudah mengerti aplikasi wps ini akan sangat mudah untuk membuatnya, dan jika yang belum paham sama sekali bisa kalian liat panduan untuk menggunakan aplikasi WPS ini. 
Ujian Praktik Tik Kelas IX Soal Materi - Membuat Gaji Karyawan Di Microsoft Excel

Langkah-Langkah Pengerjaan :

1. Buka aplikasi WPS OFFICE dan buat lah tabel seperti gambar di bawah ini 
2. Setelah itu, tulis YUSUP ADVERTISING (NAMA PT) , JL. KH. AHMAD JUNAIDI (TEMPAT) , TELP (kontak) pada sel A. 

Dan tulis  DAFTAR GAJI KARYAWAN  BULAN FEBRUARI 2022 pada sel D.

Note: Agar tulisan YUSUP ADVERTISING, Jl. KH. AHMAD JUNAIDI, TELP, DAFTAR GAJI KARYAWAN  BULAN FEBRUARI 2022 berada di pinggir dan tengah seperti gambar di bawah ini, disarankan agar kita blok dari sel A1 sampai sel D3, Lalu klik merge & center, dan blok lagi dari sel D1 sampai sel H3. Lalu klik merge & center, kemudian klip Wrap Text dan klik rata kiri untuk YUSUP ADVERTISING, Jl. KH. AHMAD JUNAIDI, TELP, dan rata tengah untuk DAFTAR GAJI KARYAWAN & BULAN FEBRUARI 2022.
Contoh
3. Tulis No, Kode, Nama, Jabatan, Gaji, Tunjangan, Astek, Total Gaji ( Bersih ) Note: Disini saya menggunakan Merge & Center, Wrap Text, Rata kiri dan Rata tengah.

Untuk kolom nama diisi sesuai nama dalam kelas Note: No. 1 diisi dengan nama sendiri dan dilanjutkan dengan nama teman sekelas atau bisa juga menggunakan nama orang lain, sesuai keinginan kalian masing²

Contoh
4. Isikan kolom Jabatan dengan Fungsi Logika jika kode DR maka Direktur, kode AM maka Staff Administrasi, kode OP maka Staff Operator.Fungsi Logikanya =IF((B6=”DR”),”Direktur”,IF(B6=”AM”,”Administrasi”,IF(B6=”OP”,”Operator”)))

Note : Huruf B yang Di tabel atas dan Angka 6 yang di tabel kiri, Contoh jika nulis di antara baris 6 ke samping dan B ke bawah maka diketik B6, jika kita menulis di antara baris 7 maka diketik B7 dan seterusnya. 
Contoh

5. Isikan kolom Gaji dengan Fungsi Logika jika kode Dr maka 1.500.000, kode Am maka 1.000.000, kode Op maka 850.000. Fungsi Logikanya =IF((B6=”Dr”),”1500000″,IF(B6=”Am”,”1000000″,IF(B6=”Op”,”850000″)))
Contoh
6. Isikan kolom Tunjangan dengan Fungsi Logika jika kode Dr maka 20% dari gaji, kode Am maka 10% dari gaji, kode Op maka 5% dari gaji. Fungsi logikanya
=IF((B6="DR"),1500000*20%,IF(B6="AM",1000000*10%,IF(B6="OP",850000*5%)))
Contoh
7. Isikan kolom Astek dengan rumus 2% dari Gaji. Fungsi logikanya
=IF((B6="DR"),1500000*2%,IF(B6="AM",1000000*2%,IF(B6="OP",850000*2%)))
Contoh
8. Isikan kolom Total dengan rumus (Gaji + Tunjangan) – Astek. Fungsi logikanya
=SUM(E6,F6,G6)
Contoh
9. Isikan kolom Jumlah dengan rumus Keseluruhan Total. Fungsi logikanya
=SUM(H6,H7,H8,H9,H10,H11,H12,H13)
Contoh : Filename = Yusup Apriyansah_IX
File yang sudah dibuat dan disimpan kemudian kalian kirimkan melalui e-mail dengan fasilitas Attachment. Untuk dapat melakukan Attachment file, langkahnya sbb :

Masuk di halaman Gmail.com
ketik Gmail.com dan juga Password kalian. Tekan Enter atau Klik Sign In
Klik New/Tulis
Isilah To/Kepada : bento.fadil03@gmail.com, Subject/Judul : Ujian Praktek Ms Excel.
Pilih/Klik file yang akan di-Attachmentkan, kemudian klik Open.
Setelah file yang akan di-Attachment dipilih, proses Attachment Files akan berlangsung, tunggu sampai proses selesai.
Setelah proses Attachment Files selesai, kalian dapat klik Send untuk mengirim file yang kalian Attachmentkan ke alamat tujuan.

Penutup

Sekian artikel saya kali ini semoga bermanfaat dan jika dari kalian yang masih kebingungan silahkan hubungi saya xlightganz@gmail.com atau bisa lewat wa saja
Xlight
Xlight Hanya Untuk Bersenang-Senang

Tidak ada komentar untuk "Ujian Praktek Tik Kelas IX Microsoft Excel - Membuat Gaji karyawan Di Android "